Minggu, 08 April 2012

Pattaya : Sriracha Tiger Zoo, Gems Factory, Floating Market

JALAN-JALAN KE PATTAYA (Part 1)


Sriracha Tiger Zoo 
Masih hari ke2 perjalanan kami lanjut ke Pattaya, sebelumya lunch dl di resto (di dalam sebuah hotel), rame banget nih resto, spt nya kerjasama dengan berbagai travel yah, jd bny sekali rombongan turis yang makan siang disini.


Setelah memilih beberapa menu, ternyata sama aja deh, lidah jawaku gga cocok dengan rasanya :p Ada bubur sagu dengan rasa jagung manis, ada nasi + lauk bihun, ca sawi & tahu yang semuanya berasa aneh di lidahku :( ada sup yang ternyata berisi bung (isi lumpia) & rambak, rasanya sangat asing hehehe..alhasil keluar dari sini perut masih lapar :D
nasi & lauk yg rasanya aneh di lidahku :p

bubur sagu rasa jagung manis

sup rasa bung :D

Dari Bangkok ke Pattaya butuh waktu sekitar +-1,5 jam, mobil melaju kencang & kami sempat ketiduran.
Tujuan kami pertama kali di Pattaya adalah mengunjungi Sriracha Tiger Zoo. Seperti namanya, kebun binatang ini berisi harimau. Hewan lainnya adalah buaya, kalajengking & babi :)
Didalam kebun ini ada harimau2 yang cukup banyak, ada sekat kaca sehingga pengunjung dapat melihat dari dekat. Dan ada tangga disebelahnya, buat pengunjung yang ingin memberi makan harimau dari ketinggian. Cukup ambil senapan kemudian bidiklah keranjang yang uda tergantung. Bila kena maka keranjang itu akan terbuka  & daging mentah akan meluncur jatuh ke bawah, tempat harimau berada. Ternyata banyak pengunjung yang menyukai kegiatan ini, termasuk anak2.
foto dari balik kaca
Disebelah kandang ada kandang lagi (dengan sekat kaca juga) didalamnya ada pria dengan baju loreng2 macan, mengelus seekor harimau yang besar (ada di foto). Hmm..tarzan masa kini yah hehehe..
Selanjutnya ada kandang yang isinya babi & harimau. jadi si induk babi menyusui beberapa anaknya & juga beberapa ekor anak harimau. Sebelah kandang ini ada kebalikan dr tadi, induk harimau menyusui anak2nya & anak2 babi. Hmm...suatu keunikan mereka bisa akur ya.. :)
Selanjutnya kita bakal melihat pertunjukan harimau & buaya. Untuk pertunjukan harimaunya, seperti lihat sirkus jadi ada pawang nya yang melakukan atraksi dengan harimau2 yang sudah terlatih seperti harimau meloncati gelang2 api sesuai instruksi sang pawang.


Crocodile Show


Show yang satu ini agak2 ngeri yah... gimana gga ? ni cewek sama cowok berani main2 sama buaya. Ada kolam yang mengitari mereka, didalamnya ada beberapa buaya, mereka tarik ekor si buaya naik ke daratan (ditengah2) terlebih dahulu, si buaya rata2 menolak dengan gaya hendak menerkam mereka, tapi mereka ini tidak takut sama sekali.
Penontonnya aja yg teriak2 termasuk aku hehehe..
Aq liat juga ada seekor buaya warna putih & besar. Tapi untuk buaya yg satu ini tidak mau diajak naik oleh sang pawang.
padahal sang pawang uda narik berkali2. Akhirnya yang mau diajak naik cuma yg item2. nah dari pertunjukan ini baru tahu kalo buaya uda mangap (membuka mulut) maka butuh waktu lama bagi mereka untuk menutupnya lagi.  Tapi kalau blm mangap ya mereka susah untuk membuka mulut, seringnya nutup lagi dengan suara yg keras..plakk..
Begitu trs sampe akhirnya mau buka mulut. Nah kalo uda buka mulut si pawang ini memasukkan tangan, bahkan kepala mereka ke dalam mulut buaya ! Gila memang..sampe penonton banyak yg histeris. Mereka jg mencium si buaya yang diem aja sambil membuka mulut trs..waoww..

Selesai dari pertunjukan ini kami sempatkan masuk ke sebuah goa yg didalamnya ada seorang gadis yang dikerumuni kalajengking besar2 waowww... heran koq ngga digigit yah. Gadis ini bisa diajak foto dengan membayar seiklasnya (kalo gga salah). But aq takut untuk mendekat hehehe..



Note : bagi yang mau ke toilet sebaiknya pakai toilet di dalam Zoo saja, diluar waktu pertama kali masuk mmg ada toilet tapi kurang terjaga kebersihannya. Yang di dalam cukup bersih & nyaman, sepi lagii. Mgkn pada banyak yg tidak tahu ya.






Gems Factory
555 Moo 6 North Pattaya Road Banglamung, Chonburi 20150

Pertama kali denger namanya aq kira bakal menemui sebuah pabrik permata. Dimana banyak sekali permata yang masih belum jadi, ada proses pembuatan & tempatnya bener2 kaya pabrik (ilustrasiku pabrik itu spt di Indo, besar & luas). Eh ternyata begitu masuk disambut oleh beberapa cewek yang langsung mengiring kami masuk ke sebuah kereta. Next kereta jalan seperti masuk lorong yang di Istana boneka nya Dufan, ada boneka2 yg menceritakan tentang perjalanan untuk menemukan batu berharga (gems) dari awal mula hingga akhir jadi sebuah batu yg bisa dijual.
Akhir perjalanan kami digiring ke sebuah ruangan penuh etalase yang isinya gems (rata2 mirah, saphir) yang uda nempel jd perhiasan emas ya, spt gelang, cincin, kalung. Ada juga batu2 yang dijual tanpa perhiasan menyertai. tapi rata2 batu2 yg dijual sendirian tidak sebagus batu yang menempel di cincin atau kalung. Harga rata2 sebuah batu (tanpa perhiasan) 700-1000 baht. Setiap beli perhiasan disini akan diberikan sertifikat (Certificate of Guarantee).
Ditempat ini juga bisa dilihat beberapa pengrajin mengasah batu. Kami sempet mengamatinya, ternyata cara kerjanya spt yang pernah aku liat di Indonesia ya, maklum ayahku dl suka dengan bebatuan jd dikit banyak tahulah ttg bebatuan :D
Di ruangan sebelahnya ada berbagai produk kecantikan seperti parfum, sabun, perlengkapan meni pedi. kami hanya lewat sambil liat2 aja. Ternyata banyak sekali bule2 yg suka lihat batu mutiara disini.
Di ujung jalan sebelum keluar, ada kafe yang menyediakan minuman. Kami coba milk tea, hmm rasanya boleh juga :D


Next Trip : Pattaya Floating Market


Di Pattaya ada beberapa tempat floating market, salah satunya yang kami datangi disini. Ternyata floating market yang asli (yang aku liat di buku2/internet) tidak ada disini. Bayanganku adalah sebuah pasar dimana penjual & pembelinya semuanya naik perahu. Ternyata disini tidak ada gambaran itu sama sekali.
Ada si perahu berseliweran, tapi aku tdk melihat ada dagangannya didalamnya :D.


Yang ada disini adalah ruko2 yang menjual rata2 baju & souvenir. Semuanya dari kayu. Toko2 disini memang berdiri diatas air. Dan untuk masuk kita melewati jalan yg dari papan, diatas air juga.
Disini banyak orang lokal rata2 remaja yg hang out. So aq perhatiin gaya2 busana & berbicara mereka hehehe..(mbandingin dengan yg di kotaku).
Buy nothing here jd cepet keluar dr tempat ini. Cuma muter2 & ambil some pictures.
Di depan Market















 
Selesai dari sini langsung menuju ke resto for dinner. Kami dimasukkan ke resto sebuah hotel di Pattaya, sepertinya rata2 turis bakal dimasukkan di resto sebuah hotel ya, bukan resto luar. Kali ini ada barengannya turis dari Indonesia, mereka juga berdua saja dengan guide nya (tante & om) hehe..
Makanan di Pattaya ini (khususnya di resto ini) lebih cocok dengan lidah kami. syukurlah.. :D ada bermacam2 makanan di sebuah meja yang semuanya untuk kami. So pastilah gga habis..suami juga gga bantuin habisin, maklum rata2 ada dagingnya (suami vege) :D
Acara hari ini ditutup sampe disini (sesuai jadwal), kami langsung menuju ke hotel kami di Pattaya, Siam Bay View Hotel, 310/2 Moo 10 Beach Road, Pattaya, Chon Buri 20150.
@ Siam Bay View Hotel, Pattaya

Oya, mr Panya menawarkan untuk lihat atraksi Alcazar Show yang terkenal itu, but aku kurang tertarik melihat pertunjukan cewek yang menari (denger2 bukan cew tulen). Tapi  kami ingin mencoba Thai Massage. So..setelah check in, kami menuju ke tempat Thai Massage, tepatnya Pattaya Massage.

Note : Pattaya Massage, kurang terasa, enakan pijet sama mbok pijet di rumah hehe.. cuma mmg dapet pengalaman baru teknik memijat, ditekuk2 nih badan, kaki, tangan :D


Next Trip : Nongnooch Village-Laser Buddha, Pattaya



                                                                                          ***


Baca juga cerita jalan2 di Thailand lainnya :
Pattaya Beach, Nong Nooch Villange, Honey Bee Shop, Laser Buddha & MBK Mall
Cantiknya Wat Pho & Wat Arun di Bangkok




Tidak ada komentar:

Posting Komentar